UKF Kaktus Fisip Menggelar Pameran Karya Seni Mahasiswa

Gambar. Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Fisip Dr. Rismawati, MA, membuka kegiatan Kaktus 2025 dihalaman Aula Fisip. (Humas Fisip, 2025)

Palu – Unit Kegiatan Fakultas Kaktus FISIP Universitas Tadulako sukses melaksanakan Pameran Karya Seni Mahasiswa sebagai ruang ekspresi dan apresiasi kreativitas mahasiswa di bidang seni dan budaya. Pameran ini menampilkan beragam karya mahasiswa, mulai dari seni rupa, instalasi visual, hingga karya seni tematik yang merefleksikan dinamika sosial dan identitas generasi muda kampus. kegiatan dibukan oleh wakil dekan Kemahasiswaan dan Alumni mewakili dekan Fisip. pada sambutannya dekan Fisip mendukung penuh kegiatan kreatifitas mahasiswa terutama kedepan akan diperuntukkan dalam pengembangan minat bakan dan prestasi mahasiswa sehingga bukan hanya sekedar pentas biasa tapi diharapkan akan membawa nilai tambah dan dampak baghi pencapaian IKU (indeks kinerja Utama) Fisip.

Gambar. Suasana Semarak kegiatan UKF Kaktus Fisip, (Humas Fisip, 2025)

Kegiatan pameran semakin semarak dengan kehadiran berbagai atraksi seni dari unit kegiatan seni fakultas lain se-Universitas Tadulako, yang menampilkan pertunjukan musik, tari, teater, dan seni pertunjukan lainnya. Kolaborasi lintas fakultas ini tidak hanya memperkaya atmosfer pameran, tetapi juga memperkuat jejaring kreativitas dan solidaritas antarmahasiswa Untad dalam membangun ekosistem seni kampus yang inklusif dan berkelanjutan. (humas fisip, 2025)

Scroll to Top